Device :
1. Router, Linksys wrt 160n
2. Modem Adsl, Aztech
3. Adapter, WUSB54GC
4. Laptop, Toshiba Satellite Pro
Langkah pertama :
* Sebelumnya modem ADSL sudah ada dan koneksi Internet sudah terhubungan melalui layanan Speedy dari Telkom. Default IP modem ADSL adalah 192.168.1.1
* Untuk konfigurasi router pada produk terbaru Linksys sudah terdapat LELA yang akan memandu kita. Namun ada hal-hal yang perlu diperhatikan, antara lain :
o PC yang terkoneksi menggunakan setting DHCP untuk koneksi jaringan.
o Kabel RJ45 dari Modem ADSL kita hubungkan ke port Ethernet pada Router dan Modem ADSL dalam keadaan OFF.
o Kabel Biru (RJ45 juga) bawaan dari Linksys kita koneksikan dari PC ke Port LAN pada Router (biasanya ada 4 port , pilih salah satu).
* Masukkan CD driver Router dan ikuti instruksi dari LELA (Linksys EasyLink Advisor).
Langkah kedua :
* Default IP untuk Router Linksys WRT 160N adalah 192.168.1.1. Untuk itu kita panggil IP tersebut melalui web browser di PC.
* Masukkan User dan Password Admin yang telah kita setting pada saat konfigurasi Router dengan LELA.
* Selanjutnya pada bagian Internet Setup kita pilih DHCP
* Karena IP Modem ADSL defaultnya adalah 192.168.1.1 maka untuk bagian Network Setup kita rubah IP Router dengan 192.168.2.1.
* Kemudian Start IP Address yang terbentuk adalah 192.168.2.100 sebagai IP PC yang terkoneksi langsung dengan Router melalui Kabel.
* Selanjutnya pada bagian Static DNS 1 kita isi sesuai dengan IP yang baru kita rubah yaitu 192.168.2.1 yang nantinya sebagai gateway PC Client-client untuk sharing internet.
* Terakhir klik save setting dan otomatis IP Router berubah menjadi 192.168.2.1
Langkah ketiga :
* Matikan PC dan Router pastikan kabel power pada router sudah terlepas.
* Kemudian nyalakan modem ADSL, tunggu lampu LED power dan Internet/ADSL berhenti berkedip tanda koneksi internet sudah tersambung.
* Selanjutnya nyalakan Router dan PC. Buka Web Browser dan ketik IP Router (192.168.2.1), masukkan nama User dan Password untuk membuka menu setup.
* Kita bisa mencek apakah Router sudah tersambung dengan modem ADSL di Tab “Status”.
* Akhirnya Internet sudah tersambung melalui Router.
Catatan :
1. Pilihan DHCP adalah cara termudah dan berhasil buat Saya dalam melakukan koneksi Router dengan modem ADSL selain pilihan IP Static dan PPPoE.
2. Security wireless menggunakan WPA PSK/Personal dan Data Encription TKIP pada Adapter WUSB54GC dan Laptop Toshiba sesuai dengan Default Konfigurasi pada Router.
3. Sebelum menggunakan Router IP Client yang tersetting melalui DHCP adalah mulai dari 192.168.1.2. Berubah menjadi mulai dari 192.168.2.100. Karena apabila PC yang tersambung menggunakan IP mulai dari 192.168.1.2, Router tidak dapat dipanggil.
4. Untuk mereset Router ke Setting Default, tahan tombol reset sampai lampu LED padam dan hidup kembali.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment